25 Maret 2021 07:41

Bagaimana Proses Perubahan Password dan Apa Saja Syarat Dokumen yang perlu dilengkapi Untuk Pengajuan Perubahan Password Akun SPSE Penyedia ?


Cara melakukan perubahan password sebagai berikut :

  1. Bagi Penyedia yang dapat login di LPSE terdaftar dapat melakukan perubahan password dengan cara login dengan Akun SPSE pada LPSE terdaftar, klik Menu Ganti Password
  2. Bagi Penyedia yang tidak dapat login dapat menggunakan fitur Lupa Password dengan input User ID dan Email yang terdaftar di Akun SPSE. 


Jika cara nomer 1 dan 2 tidak dapat dilakukan penyedia dapat mengajukan permohonan Perubahan Password kepada Helpdesk PSPSE

Metode penyampainnya :

  1. Melalui LPSE Support [Scan Dokumen] 
  2. Melalui Personel Helpdesk LPSE Kota Lhokseumawe 
  3. Datang Langsung ke PTSP LKPP Lantai M


Adapun kelengkapan dokumen permohonan yang perlu disampaikan adalah :

Untuk Penyedia Badan Usaha :

  1. Surat permohonan perubahan Reset Password dengan Kop Surat Perusahaan dan bermaterai 10000 di Tanda Tangani Oleh Direktur/Direksi [Asli]
  2. Surat Kuasa dari Direktur/Direksi dengan Kop Surat Perusahaan dan bermaterai 10000 (Jika Pengajuan Dokumen dikuasakan) [Asli]
  3. KTP direksi/direktur/pemilik perusahaan/pejabat yang berwenang di perusahaan [Salinan]
  4. NPWP Perusahaan [Salinan]
  5. SIUP/SIUJK/NIB/Ijin untuk menjalankan kegiatan/usaha sesuai Bidangnya dan ketentuan perundangan yang berlaku [Salinan]
  6. Akta pendirian perusahaan, serta akta perubahan terakhir (jika ada) [Salinan]


Templates surat permohonan seperti yang terlampir dalam pengumuman ini, ataupun dapat di download disini  https://s.id/FResetPassword




Lampiran: